12 Anime Mirip Fullmetal Alchemist: Brotherhood

GugenkatsuFullmetal Alchemist: Brotherhood merupakan salah satu anime terbaik sepanjang masa, dan seri ini merupakan salah satu anime yang paling banyak di cari oleh fans dari seluruh dunia. Seri ini menceritakan tentang Edward dan Alphonse Elrick bersaudara.

Anime Mirip Fullmetal Alchemist: Brotherhood

Mereka mencoba menghidupkan kembali ibu mereka yang telah mati dengan transmutasi manusia, yaitu sebuah teknik terlarang dalam ilmu alkima. Ketika mereka mencoba melakukan transmutasi manusia ini Edward kehilangan kaki kiri serta tangan kanannya dan Alphonse kehilangan seluruh tubuhnya dan kini ia terjebak di dalam sebuah armor sebagai wadah agar jiwanya tetap memiliki raga.

Tidak hanya menampilkan beberapa pertarungan yang epic, cerita dari seri ini juga menampilkan beberapa adegan yang menarik untuk diikuti, tak tanggung-tanggung anime ini juga selalu menduduki posisi teratas dalam ranking MyAnimeList.

Nah buat kamu yang masih ingin menonton seri anime dengan cerita yang bisa dibilang mirip dengan seri ini, berikut adalah beberapa anime mirip Fullmetal Alchemist: Brotherhood versi Gugenkatsu yang patut kamu tonton, anime apa saja itu? berikut adalah listnya.

Daftar Anime Mirip Fullmetal Alchemist: Brotherhood


#1. Fate/Zero

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Perang cawan suci telah memicu tiga perang yang terlalu brutal untuk mendapatkan pemenang, konon siapapun yang berhasil mendapatkan cawan suci ini permintaannya akan terkabul.Namun, keluarga Einzbern percaya bahwa perang cawan suci keempat dapat menguntungkan mereka setelah mereka mempekerjakan seorang pembunuh keji untuk menyingkirkan peserta lainnya. Seri ini menceritakan tentang setiap peserta yang mengikuti sebuah survival game yang dibantu oleh para servant-nya.

Baik Fullmetal Alchemist maupun Fate/Zero, keduanya berlangsung di dunia di mana sihir (atau alkimia) itu nyata meski Fate/Zero lebih modern dalam setting ceritanya.

#2. Hunter X Hunter (2011)

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Gon Freecss adalah seorang anak berusia dua belas tahun yang bertekad untuk menjadi Hunter, yaitu seseorang yang melakukan segala macam tugas berbahaya yang tidak bisa dilakukan oleh orang biasa, demi mencari apa yang terjadi pada ayahnya. Namun, setelah Gon mengikuti ujian Hunter, ternyata jalan untuk mencapai tujuannya lebih menantang daripada yang pernah dia bayangkan. Baik Hunter X Hunter (2011) maupun Fullmetal Alchemist: Brotherhood sebenarnya adalah remake dari serial anime asli mereka.

#3. D.Gray Man

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Setelah tiga tahun berlatih dengan salah satu Jenderal yang menyelamatkannya saat kecil, Allen Walker akhirnya siap untuk bergabung dengan Orde Hitam, yaitu sebuah organisasi pengusir setan untuk melawan Akuma dan pemimpin mereka, Millennium Earl. Dengan senjata yang mereka miliki, Allen dan rekan sekerjanya memulai sebuah perjalanan untuk menghentikan rencana penghancuran yang dilakukan oleh Earl.

Seperti Fullmetal Alchemist, D.Gray Man juga berseting di awal abad ke 20 dan dunia dimana mereka tinggal juga memiliki semacam kemampuan khusus seperti Alchemy. Plot akhirnya mengikuti sekelompok penjahat yang memiliki agenda rahasia yang terurai dari waktu ke waktu, dan kedua karakter utama dari masing-masing seri memiliki satu lengan yang tidak normal.

#4. Soul Eater

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Death City adalah rumah bagi Akademi Shibusen yang terkenal dimana Lord Death sendiri melatih generasi berikutnya bernama Death Scythes, yaitu senjata manusia yang digunakan shinigami melawan banyak kejahatan di dunia ini. Para siswa Shibusen harus mengumpulkan jiwa untuk meningkatkan Death Scythes mereka serta melindungi kota mereka dari bahaya.

Kedua serial anime ini akhirnya berhadapan dengan topik senjata manusia serta faksi yang bersaing yang mungkin atau tidak mungkin memiliki motif lebih dari apa yang yang terlihat. Jika kamu menikmati humor Fullmetal Alchemist, maka Soul Eater adalah anime yang bagus untuk kamu tonton.

#5. Code Geass

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Kekaisaran Suci Britannia telah menaklukkan sebagian besar dunia, termasuk Jepang, dan sekarang berganti nama menjadi Area 11. Tindakan mereka telah memunculkan sejumlah kelompok perlawanan di Jepang dan luar negeri yang berusaha untuk mendapatkan kembali kemerdekaan mereka.

Cerita akan berpusat pada tokoh bernama Lelouch Lamperouge, pangeran terasing dari Britannia yang sekarang tinggal di Jepang. Ketika dia menemukan dirinya terjebak dalam baku tembak dalam pertempuran antara militer dan pasukan perlawanan, dia berhasil melarikan diri berkat seorang gadis misterius, dan tak lama setelah itu ia memberinya kekuatan.

Meski dalam dua anime ini berbeda genre, sebenarnya ada banyak kesamaan antara Fullmetal Alchemist dan Code Geass. Kedua karakter utama akhirnya harus berkorban banyak untuk sesuatu dan juga memiliki masalah tentang ayahnya.Mereka berdua memiliki alur cerita yang ditulis dengan baik dan lengkap dengan konspirasi pemerintah, perang, dan urusan politik, semuanya ditunjukkan dengan tindakan yang serba cepat dan menarik.

Baca Juga: 10 Anime Mirip Code Geass, Salah Satu Anime Action Mecha Terbaik Bertemakan Political Military

#6. Yu Yu Hakusho

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Seri ini akan berfokus pada Yusuke Urameshi, suatu ketika saat dia melompat ke depan mobil untuk menyelamatkan seorang anak, dia sama sekali tidak memiliki masa depan kecuali kematian.Namun, pengorbanan tanpa pamrihnya mendapat perhatian dari pihak dunia roh dan mereka memutuskan untuk memberi Yusuke kesempatan untuk mendapatkan kembali hidupnya.Dan di kesempatan hidupnya kini, ia harus menjadi seorang Spirit Detective dan menyelesaikan sejumlah tugas untuk melindungi dunia orang hidup.

Salah satu kesamaan terbesar di antara kedua anime ini adalah bahwa kedua karakter tersebut selalu berkembang, termasuk para penjahatnya, yang secara keseluruhan terlihat mirip.Kedua seri juga berakhir dengan protagonis utama yang berurusan dengan ayah mereka yang sebelumnya tidak pernah muncul.

#7. Baccano!

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Pada tahun 1930an tepatnya di Chicago, sebuah kereta lintas antar benua yang bernama "Flyng Pussyfoot" memulai perjalanan legendarisnya yang akan meninggalkan jejak darah keseluruh negeri.Pada saat yang sama di New York, ilmuwan ambisius Szilard dan asistennya Ennis mencari botol ramuan dari "imortality elixir" atau ramuan keabadian.Ditambah lagi, perang antar grup mafia semakin parah. Di atas kapal Advena Avis, pada tahun 1711, ahli alkimia berniat untuk mempelajari tentang keabadian.

Baccano! mengikuti sebuah cerita yang lebih besar tentang Alikimia, kehidupan dan keabadian. Peristiwa ini berlangsung bersama dengan seorang pencuri yang baik hati, Ishak dan Miria yang saling menghubungkan orang-orang.

Tentu, kesamaan terbesar antara kedua seri ini adalah bahwa keduanya sangat berhubungan dengan alkimia. Keduanya juga berbagi setting waktu yang sama.

#8. Magi: Labyrinth of Magic

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Bercerita tentang kisah petualangan tiga sekawan: Aladdin, Alibaba dan Morgiana. Mulai dari menaklukkan suatu dungeon, berkelana dari suatu kerajaan ke kerajaan lain, hingga berhadapan dengan suatu organisasi misterius yang mencoba untuk menghancurkan dunia.

Pada dasarnya, Fullmetal Alchemist dan Magi itu mirip. Keduanya mengikuti cerita karakter saat mereka melakukan perjalanan untuk memenuhi tujuan mereka sambil akhirnya membantu orang lain, dan kedua seri tersebut menampilkan sebuah cerita yang memberi harapan baru untuk Dunia.

#9. Nanatsu No Taizai

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Anime ini bercerita tentang tujuh ksatria kerajaan yang dijuluki Nanatsu no Taizai "Tujuh Dosa Mematikan". Mereka dicap sebagai pemberontak karena dituduh telah membunuh ksatria suci kerajaan sekaligus mencoba untuk mengambil alih tahta kerajaan.

Mereka telah dikalahkan, tapi rumor mengatakan bahwa mereka masih hidup. Sepuluh tahun kemudian, salah satu puteri kerajaan yang bernama Elizabeth mengetahui yang mencoba menggulingkan kerajaan bukanlah Nanatsu no Taizai, melainkan ksatria suci di kerajaan itu sendiri.

Mengetahui hal ini sang puteri memutuskan untuk berpetualang mencari anggota Nanatsu no Taizai. Dengan harapan agar Nanatsu no Taizai mau membantunya dalam menghentikan aksi kudeta yang dilakukan oleh para ksatria suci.

Kedua serial anime ini menampilkan sebuah kelompok yang terinspirasi oleh tujuh dosa mematikan, atau lebih tepatnya sebuah kelompok yang mempersonifikasikan dosa-dosa itu. Selain itu tokoh utama dalam kedua anime ini juga memiliki perawakan yang pendek dan berwambut pirang.

#10. Pumpkin Scissors

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Setelah perang panjang dengan Republik Frost, Kekaisaran tiba-tiba menandatangani sebuah gencatan senjata untuk mengakhiri perang. Tiga tahun kemudian, Kekaisaran tiba-tiba runtuh, kelaparan dan wabah penyakit menyebar disana dan para mantan tentara banyak yang beralih profesi menjadi bandit. Dalam alur ceritanya anime ini juga kurang lebih memiliki atmosfir yang sama dengan Fullmetal Alchemist.

#11. Akame ga Kill

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Tatsumi merupakan seorang pejuang yang terlatih, dia dan dua temannya meninggalkan desa terpencil yang mereka singgahi untuk menuju ke Kota Kekaisaran untuk menemukan cara agar para teman, keluarga dan penduduk disana bebas dari pajak yang diberlakukan oleh pihak berwenang.Namun setelah Tatsumi sampai disana, Kota Kekaisaran dipenuhi dengan jumlah korupsi dan kejahatan yang tak terbayangkan.

Dari kedua anime ini juga sama-sama menceritakan tentang seorang anak laki-laki yang datang dari sebuah desa ke kota untuk menjadi "anggota militer". Di Akame ga Kill Tatsumi melakukannya karena dia ingin menyelamatkan desanya.Sedangkan di Fullmetal Alchemist, Edward melakukannya karena dia ingin menyelamatkan dirinya dan saudaranya. Di kedua anime mereka segera menyadari apa yang harus benar-benar mereka lakukan

#12. Strait Jacket

anime mirip fullmetal alchemist: brotherhood

Ini adalah dunia dimana sihir dan ilmu pengetahuan hidup berdampingan. Rayotte Steinberg, seorang yang suka bekerja sendirian yang memiliki julukan "tactical sorcerist", bertarung melawan monster. Dulu mereka adalah manusia, tapi mereka terlalu banyak menggunakan kekuasaan terlarang, "sihir", untuk berubah menjadi monster.

Apa yang dia pakai adalah "mold", sebuah jaket yang membuatnya tetap menjadi manusia. Apa yang dia pegang di tangannya adalah "staff", tongkat ajaib yang dapat meledakkan segalanya. Jika dia menggunakan sihir, dia akan terlihat seperti monster.Jika tidak, dia akan dibunuh. Di antara pertempuran yang keras, dia akan menghadapi dosa yang telah dia lakukan di masa lalu.

Kedua seri ini berada di dunia yang serupa. Di kedua dunia anime ini ada sihir/alkimia sebagai wujud sains. Tokoh utama melawan ancaman supranatural di bawah organisasi militeristik. Dan protagonis memiliki masa lalu yang rumit.Namun anime Strait Jacket tidak memiliki unsur komedi dan terasa lebih gelap dari Fullmetal Alchemist.

Nah itulah beberapa anime mirip Fullmetal Alchemist: Brotherhood versi Gugenkatsu, jika kamu tau anime serupa jangan sungkan untuk berkomentar ya.

Jangan lupa ikuti kami di jejaring sosial lainnya untuk mendapat info menarik seputar dunia anime secara terupdate

0 Komentar

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama